Prediksi Manchester United vs Manchester City, prediksi line up, prediksi skor, prediksi taktik, serta fakta dan data ter-update dan terakurat sudah kami siapkan pada ulasan hari ini. Pekan ke-20 Liga Inggris (EPL) 22/23 akan mempertemukan duo Manchester yang kali ini akan digelar di Old Trafford.
Laga Derby Manchester ini dijadwalkan pada hari Sabtu, 14 Januari 2023 Pukul 19:30 WIB malam ini dan disiarkan secara live streaming di aplikasi Vidio. Tuan rumah Manchester United mempunyai misi balas dendam pada laga malam ini, sebab pada pertemuan pertamanya mereka dipaksa menyerah dengan skor telak 6-3.
Baca Juga : LiveScore Apk Mod Download Free Versi Terbaru 2023
Prediksi Manchester United vs Manchester City Siapa Yang Menang?
Anak asuh Erik ten Hag saat ini sedang dalam kondisi terbaiknya, sudah 6 kemenangan dari 6 laga usai ajang piala dunia kemarin. Aktor yang saat ini menjadi sorotan ialah Marcus Rashford, striker Timnas Inggris ini selalu mencetak gol di setiap laga yang dimainkan Man Utd disemua kompetisi maupun Liga.
Saat ini Setan Merah berada di posisi 4 klasemen dengan poin 35 dari 17 laga yang sudah dimaikan, terpaut 4 angka dari rival mereka Man City. Jika malam ini Man Utd berhasil menang, mereka akan memperketat jarak dengan sang rival. Namun hal ini bukanlah hal yang mudah untuk didapat.
Sebab Manchester City juga sedang dalam kondisi terbaiknya, mereka berhasil memang di 3 laga EPL kontra Leicester 1-0, Leeds 3-1, dan Chelsea 1-0. Walaupun anak asuh Josep Guardiola ini secara mengejutkan kalah dari Southampton di ajang Carabao Cup, tetap saja mereka masih menjadi tim yang menakutkan.
Baca Juga : Download SBO TV 10.9 Apk Streaming Bola Gratis Premium
Prediksi Line Up Manchester United vs Manchester City Hari Ini
Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Malacia, Shaw, Varane, Wan-Bissaka; Eriksen, Casemiro; Rashford, Fernandes, Antony; Martial.
Pelatih Man Utd: Erik ten Hag.
Info Pemain Absen: Tuanzebe (cedera), Dalot (meragukan), Sancho (?).
Manchester City (4-3-3): Ederson; Cancelo, Akanji, Stones, Lewis; Gundogan, Rodri, De Bruyne; Grealish, Haaland, Mahrez.
Pelatih Man City: Josep Guardiola.
Info Pemain Absen: Dias (cedera).
Data Head To Head Manchester United vs Manchester City
Jika dilihat dari 5 pertemuan terakhir kedua tim, Man City lebih unggul dengan 4 kemenangan dan Man Utd hanya 1 kali menang. Poin prediksi dari head to head menunjukan bahwa Manchester City lebih diunggulkan menang pada laga malam ini.
Head To Head Man United vs Man City
- 02-10-2022 City 6-3 MU (EPL)
- 06-03-2022 City 4-1 MU (EPL)
- 06-11-2021 MU 0-2 City (EPL)
- 07-03-2021 City 0-2 MU (EPL)
- 07-01-2021 MU 0-2 City (EFL Cup).
5 Laga Terakhir Manchester United
- 28-12-22 MU 3-0 Forest (EPL)
- 31-12-22 Wolverhampton 0-1 MU (EPL)
- 04-01-23 MU 3-0 Bournemouth(EPL)
- 07-01-23 MU 3-1 Everton (FA Cup)
- 11-01-23 MU 3-0 Charlton (EFL Cup).
5 Laga Terakhir Manchester City
- 29-12-22 Leeds 1-3 City (EPL)
- 31-12-22 City 1-1 Everton (EPL)
- 06-01-23 Chelsea 0-1 City (EPL)
- 08-01-23 City 4-0 Chelsea (FA Cup)
- 12-01-23 Southampton 2-0 City (EFL Cup).
Untuk kesimpulan prediksi kita hari ini, jika dilihat dari semua poin yang sudah kami berikan diatas. Laga Big Match antara Manchester United kontra Manchester City malam ini akan dimenangkan tuan rumah Man Utd dengan skor tipis 2-1.
Lihat Juga :