Arti Talking Stage Dalam Bahasa Gaul Hubungan Asmara

Ayovaksindinkeskdi.id – Istilah yang viral di media sosial terus bertambah, simak penjelasan arti talking stage dalam hubungan asmara.

Banyak istilah baru yang digunakan oleh anak-anak muda jaman now, untuk mengungkapkan perasaan yang mereka rasakan.

Tak jarang istilah-istilah yang kerap digunakan mereka itu berbahasa Inggris atau terasa kurang familiar di kuping warganet lain.

https://www.ayovaksindinkeskdi.id/arti-talking-stage-dalam-hubungan-asmara/(opens in a new tab)
Ilustrasi. (Canva.com)

Meski istilah-istilah gaul anak muda itu kerap seliweran di media sosial, ternyata masih banyak yang tidak tahu apa maksud dari istilah tersebut.

Agar paham dan tak keliru dalam menggunakan kata-kata yang tengah viral, berikut penjelasan mengenai arti talking stage yang ramai digunakan di media sosial.

Arti Talking Stage dalam Hubungan Asmara

Talking Stage merupakan idiom atau ungkapan dalam Bahasa Inggris.

Ungkapan terkait Talking Stage ini tengah viral di media sosial, terutama TikTok.

Dan idiom ini ternyata kerap digunakan dalam suatu hubungan asmara.

Dalam Bahasa Inggris, Talking memiliki makna mengobrol atau berbicara. Sedangkan Stage memiliki arti panggung.

Jika arti dua kata tersebut digabungkan, orang awam pasti mengira Talking Stage adalah panggung berbicara.

Namun, arti Talking Stage yang dimaksud dalam hubungan asmara atau relationship bukan lah demikian.

Talking Stage memiliki arti sebagai masa atau fase pendekatan terlebih dahulu atau PDKT seseorang, sebelum melangkah ke tahap lebih serius dalam hubungan asmara.

Sebelum resmi berpacaran, harus melewati fase Talking Stage ini agar calon pasangan kekasih bisa sangat dekat untuk membicarakan banyak hal.

Talking Stage digunakan agar mengetahui kehidupan satu sama lain sebelum akhirnya bertemu untuk berkencan.

Hubungan keduanya akan berlanjut jika merasa sama-sama cocok.

Akan tetapi, hubungan tersebut tidak akan berlanjut jika dirasa tidak ada kecocokan dan kejelasan untuk ke depan.

Arti Kata Chill

Chill adalah kata dari Bahasa Inggris yang memiliki arti dingin.

Namun, chill juga memiliki makna lain dalam Bahasa Inggris yakni santai dan rileks.

Arti santai atau rileks ini merupakan kosa kata tidak baku dan slang dalam Bahasa Inggris.

Kata chill memiliki arti santai atau rileks dalam kondisi situasi apa pun.

Chill ini biasa digunakan untuk menggambarkan sikap atau suasana dari sebuah keadaan.

Selain itu, kata Chill ini juga kerap digunakan untuk menggambarkan untuk menenangkan diri.

Dan kata ini kerap dipakai di berbagai media sosial dengan konteks komedi atau candaan.

Contohnya:

‘Lagi chill, menikmati sunset di pinggir pantai dengan segelas bir.’

‘Kuy ke puncak biar chill bareng lebih enak.’

Arti Cringe

Cringe berasal dari kosa kata Bahasa Inggris, yang kini kerap digunakan secara umum oleh anak-anak muda Indonesia.

Kata ini kerap digunakan warganet di media social atau obrolan santai dengan teman.

Cringe secara umum memiliki arti jijik. Yang mengekspresikan diri saat melihat sesuatu hal yang memalukan atau menjijikkan.

Arti kata cringe ini memiliki beberapa makna, yang pertama berarti perasaan malu atau menjijikkan.

Atau juga bisa diartikan meringis atau bergidik, dan bisa pula diartikan menekuk wajah karena geli, kaget, takut, dan jijik.

Namun, kata ini lebih sering digambarkan sebagai ekspresi meringis saat melihat sesuatu yang memalukan dan menjijikkan.

Di sisi lain, kata cringe juga bisa digunakan untuk mengungkapkan ekspresi heran saat seseorang melakukan sesuatu yang aneh.

Dan ternyata ada beberapa turunan kata dari cringe seiring dengan berkembangnya bahasa.

Contohnya adalah cringy yang berarti ada seseorang atau sesuatu yang membuat kalian canggung atau malu.

Lalu ada istilah cringeworthy yang memiliki arti sesuatu atau seseorang membuat kalian ‘cringe’ atau ‘cringe maksimal’.

Contoh dari penggunaan kata cringe adalah saat kalian menyebut anak-anak di bawah umur atau bocil cringe, karena melihat gaya pacaran mereka yang berlebihan dari orang dewasa.

‘Tuh bocil cringe banget sih ya Allah udah manggil ayah bunda.’

Contoh lain di saat kamu bernostalgia melihat postingan 5 tahun lalu di media social.

‘Ya Allah gua cringe banget dulu ya di Facebook hahaha.’

Selain itu, di bawah ini akan dijelaskan mengenai arti generasi sandwich dan arti touchy, istilah kata yang kini tengah viral.

Arti Touchy

Ya benar, Touchy adalah kosa kata dari Bahasa Inggris. Akan tetapi, arti Touchy bukanlah menyentuh.

Touchy ini ditujukan untuk reaksi seseorang saat berinteraksi dengan orang lain.

Kata Touchy ini adalah istilah yang diartikan untuk seseorang yang mudah tersinggung.

Dilansir dari Ubran Dictionary, arti touchy adalah seseorang yang terlalu sensitif.

Istilah ini ditujukan kepada seseorang yang mudah tersinggung dengan ucapan, sikap, hal lain yang dinilai tidak normal.

Kata Touchy dalam bahasa gaul ini bermakna sindiran untuk orang-orang yang mudah tersinggung.

Istilah ini kerap digunakan di media sosial Twitter dan TikTok.

Contohnya:

‘Nggak usah ajak dia deh, soalnya dia orangnya touchy. Ntar ribet malahan.’

Orang yang memiliki sifat touchy memang kurang baik karena akan susah untuk bersosialisasi dengan orang lain.

Tak jarang, orang yang touchy sulit untuk mendapatkan teman.

Terlebih lingkungan orang di sekitar orang touchy sudah pernah mengalami reaksi touchy yang tidak mengenakan.

Oleh karena itu, jika kamu merasa pernah atau masih menjadi orang touchy, kamu mesti koreksi diri dan merubahnya pelan-pelan.

Hal itu agar interaksi sosial mu dengan orang lain tidak terganggu.

Demikian penjelasan mengenai arti Talking Stage dan beberapa istilah gaul Bahasa Inggris lainnya. Semoga membantu ya.

Baca Juga: