Cara Menghilangkan Kutu Beras dalam Karung Secara Alami

Ayovaksindinkeskdi.id – Berikut ini adalah beberapa Cara Menghilangkan Kutu Beras paling mudah dalam karung secara alami. 

Kutu beras sampai dengan saat ini menjadi momok menakutkan bagi para ibu rumah tangga. 

Kehadiran kutu di dalam beras akan mempengaruhi kualitas beras menjadi buruk dan bahkan habis menjadi serbuk. 

Padahal, beras merupakan bahan makanan pokok yang dibutuhkan oleh setiap keluarga. 

Tiap keluarga bahkan umumnya memiliki persediaan beras yang cukup untuk beberapa waktu ke depan. 

Karena itu, saat ada kutu dalam beras menjadi sangat meresahkan banyak orang. 

Sebisa mungkin dicari tutorial bagaimana untuk menghilangkan hewan hewan kecil tersebut enyah dari pandangan.

Dengan demikian, kualitas beras akan selalu terjaga dan bahkan mampu menjadi tahan lama nantinya. 

Rekomendasi Cara Menghilangkan Kutu Beras Paling Mudah

Rekomendasi Cara Menghilangkan Kutu Beras Paling Mudah
Pixabay

Siapa yang menduga, ternyata Anda bisa menghilangkan kutu beras dengan cara yang alami. 

Bahan alami tersebut bahkan mampu dijangkau karena sangat mudah untuk didapatkan dalam kehidupan sehari hari. 

Adapun cara untuk menghilangkan kutu beras dalam karung secara alami adalah sebagai berikut:

Cara Menghilangkan Kutu Beras dengan Menjemur Beras

Mungkin Anda sudah kehabisan akal dan juga kesabaran karena saat ini beras Anda telah dipenuhi kutu.

Jika sudah demikian, maka cara yang paling tepat dilakukan adalah dengan menjemur beras di bawah sinar matahari. 

Saat Anda menjemurnya, secara otomatis kutu kutu kecil tersebut akan segera melarikan diri. 

Sensasi panas di bawah sinar matahari membuat mereka tidak betah dan akhirnya kabur dari beras milik Anda. 

Mungkin memang membutuhkan banyak tenaga untuk menjemur beras dalam jumlah banyak, namun ini sangat efektif agar beras Anda tidak terus digerogoti kutu. 

Pasalnya, jika dibiarkan saja akan membuat beras Anda menjadi rusak dan lama kelamaan berubah menjadi serbuk. 

Tentu ini akan sangat membuat Anda rugi di kemudian hari. 

Usir Kutu Pakai Daun Salam

Cara Menghilangkan Kutu Beras yang berikutnya adalah dengan menggunakan daun salam.

Siapa sangka, ternyata bumbu masak yang satu ini ampuh untuk menghilangkan kutu beras. 

Anda hanya perlu menaruh daun salam ke dalam wadah penyimpanan beras dan membiarkannya bekerja. 

Ternyata kutu beras tidak menyukai kehadiran daun salam. Mereka akan segera meninggalkan persediaan beras Anda sesegera mungkin. 

Jika Anda mengalami diganggu kutu beras, jangan lupa untuk menggunakan daun salam. 

Selain efektif, bahan yang satu ini sangat mudah dijumpai di dapur Anda. 

Tips Menghilangkan Kutu Beras Pakai Daun Jeruk 

Selain daun salam, Anda juga bisa meletakkan daun jeruk untuk menghilangkan kutu beras. 

Anda bisa menaruh daun jeruk yang kering ke dalam tempat beras Anda. Nantinya lama kelamaan kutu yang ada di sana akan segera menghilangkan diri. 

Tentu ini menjadi cara yang sangat efektif dan juga mudah untuk dilakukan. Daun jeruk juga kabarnya bisa menangkal kutu kutu tersebut kembali lagi. 

Cara Mengusir Kutu Pakai Daun Pandan

Anda bisa mengandalkan daun pandan untuk mengusir kutu. Pasalnya, aroma harum yang ada dalam daun pandan ternyata tidak disukai oleh kutu. 

Dengan begitu, Anda bisa menggunakannya untuk mengusir kutu yang ada di sana. 

Jika sudah demikian, maka beras milik Anda akan semakin bebas dari kutu dan juga bisa terjaga kualitasnya. 

Demikian beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk mengusir kutu dalam penyimpanan beras. 

Kehadiran kutu harus segera disingkirkan karena bisa merusak kualitas beras yang Anda miliki. 

Karena itu, ada baiknya untuk mengikuti beberapa Cara Menghilangkan Kutu Beras yang telah dijelaskan di atas jika Anda ingin mengusir kutu. 

Baca Juga: